UNGARANNEWS.COM. MAPOLRES SEMARANG- Jumat (21/3/2019) pagi ini Polres Semarang beserta jajaran menggelar apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata 2019 di halaman Mapolres setempat.
Apel gelar pasukan dipimpin Kapolres Semarang AKBP Adi Sumirat bersama Dandim 0714 Salatiga Letkol. Inf. Prayogha Erawan.
Turut mengikuti apel gelar pasukan, Wakil Bupati Semarang Ngesti Nugraha, Ketua DPRD Kabupaten Semarang Bambang Kusriyanto, Kajari Ambarawa Rahardjo Budi Kisnanto, jajaran Kodim 714 Salatiga, sejumlah Ketua Partai Politik (Parpol), Ormas, tokoh masyarakat, dan instansi pemerintahan terkait.
Kapolres Semarang AKBP Adi Sumirat menjelaskan, apel dilaksanakan dalam rangka operasi kepolisian Mantap Brata menjelang Pemilu 2019. Peserta gelar pasukan terdiri dari anggota Polri, TNI, pimpinan Parpol, Ormas, tokoh masyarakat, dan instansi terkait.
“Kita melaksanakan apel gelar pasukan operasi kepolisian dengan nama sandi ‘Mantap Brata 2018’ dalam mengamankan penyelenggaraan Pemilu tahun 2019. Sebagai lanjutan dari pengamanan yang telah berlangsung dan telah memasuki tahapan-tahapan Pemilu,” ujarnya.
Ditambahkan, kondisi kerawanan saat masa pemilu bisa saja terjadi di daerah, untuk itu perlu upaya pengamanan preventif maupun preempetiv.
Sejauh ini Polres Semarang bersama jajaran dan instansi pemerintahan terkait telah melaksanakan Apel Besar Bersama yang diikuti dengan simulasi pengamanan. (abi/tm)