
UNGARANNEWS.COM. AMBARAWA– Sehubungan adanya perbaikan kebocoran pipa di Jalan Kartini Ambarawa, arah RSU Ambarawa pada hari Senin (22/7/2019) pagi ini, menyebabkan terjadi gangguan aliran air untuk sementara di seputar wilayah Ambarawa.
Adapun wilayah yang terdampak antara lain: Bugisan, Bejalen, Busungan, Karanganyar, Sumurup, Asinan, Tambakboyo, Rengas sebelah Selatan, Tanjungsari, Kupang Pete, Kupang Kidul, dan Kupang Sewan.
Gangguan aliran terjadi karena adanya pengerjaan perbaikan pipa akan dilakukan mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Selain itu, PDAM Bumi Serasi Kabupaten Semarang juga mengumumkan adanya gangguan aliran air sementara di seputar wilayah Tuntang. Penyebab gangguan karena adanya pemadaman listrik oleh PLN pada hari Senin (22/7/2019) pagi ini.
Pemadaman menyebabkan pompa unit produksi MAP Kalitrowong (Tuntang) tidak dapat beroperasi hingga distribusi air terganggu.
Adapun wilayah yang terdampak antara lain: Tuntang, Mangkelang, Daleman, Cikal, Praguman, dan Gading.
Adanya perbaikan pipa dan pemadaman listrik hingga menyebabkan terganggunya aliran air PDAM Bumi Serasi Kabupaten Semarang melalui Humas menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan para pelanggan yang terdampak. (abi/tm)