UNGARANNEWS.COM. UNGARAN BARAT- Pejuang Air PDAM Kabupaten Semarang mengadakan kegiatan Bersepeda Bersama dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-74, Jumat (27/7/2019).
Kegiatan diikuti puluhan Pejuang Air PDAM dipimpin langsung oleh Dirut PDAM Bumi Serasi Kabupaten Semarang, Guswakhid Hidayat dengan mengenakan seragam merah putih.
“Kegiatan bersepeda ini merupakan rangkaian dari kegiatan PDAM Kabapaten Semarang dalam memperingati Semangat Kemerdekaan RI ke-74. Rangkaian kegiatan sebenarnya sudah kita mulai sejak tanggal 26 Juli 2019, diantaranya dengan mengadakan lomba Voli dan tenis meja,” ujar Guswakhid di kantornya, Senin (29/7/2019).
Rencana puncak peringatah HUT RI, lanjut Guswakhid, akan dilaksanakan pada Kamis 15 Agustus 2019 mendatang di kantor PDAM Cabang Ambarawa. Dengan agenda kegiatan, yakni jalan sehat, ngibing together, pembagian hadiah dan doorprize kepada para peserta.
Sementara itu, kegiatan Bersepeda Bersama para peserta memakai seragam merah putih, dijelaskan Guswakhid, sebagai wujud semangat keberanian dengan menjalani rute sejauh 17 KM, mengambil start dari kantor PDAM Cabang Ungaran.
Para Pejuang Air juga membawa dan membagikan air minum mineral dalam kemasan kebanggan warga Kabupaten Semarang yakni SUKABELA, yang dalam kesempatan itu juga dibagikan kepada masyarakat yang dilalui rute bersepeda.
“Kami akan berkeliling kembali menyebarkan semangat kemerdekaan di cabang Ambarawa dan Tengaran,” tandas Guswakhid. (abi/tm)