Rapat Pemilihan Pengurus PAC Pabelan yang berlangsung di gedung pertemuan Kecamatan Pabelan, Minggu (4/8/2019). FOTO:UNGARANNEWS

UNGARANNEWS.COM. PABELAN- Saiful Mujab terpilih menjadi Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Pabelan dalam Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) diadakan di gedung Pertemuan Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang, Minggu (4/8/2019).

RPP dipimpin oleh Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) PP Kabupaten Semarang DR H Endar Susilo SH MH diikuti sebanyak 13 Perwakilan Ranting dari  17 Ranting yang ada, yaitu Desa /Ranting; Sumberejo, Ujung-Ujung,  Glawan, Bendungan, Pabelan, Kauman Lor, Padaan,, Jembrak, Segiri, Bejaten, Semowo, Sukoharjo, dan Terban.

Sementara empat Ranting yang tidak mengikuti RPP yaitu Ranting  Giling, Kadirejo, Karanggondang dan Ranting Tukang.

“Tiga perempat lebih jumlah Ranting mengikuti RPP dan dinyatakan sah,”  ujar Endar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kecamatan Pabelan, Kapolsek dan Danramil Pabelan beserta rombongan.

“Adanya Pemuda Pancasila (PP) di kecamatan Pabelan, soliditas persatuan dan kesatuan serta semangat untuk membangun semakin terwujud,” ujar Drs H Habib Sholeh S.Pd, Camat Pabelan.

Kapolsek Pabelan AKP Yanto dalam sambutan mengatakan berharap agar Pemuda Pancasila di wilayahnya selalu menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat (Kamtibmas) dengan selalu bekerja sama serta bersinergi dengan TNI, Polri dan Pemerintah untuk keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Endar menambahkan bahwa RPP di Kecamatan Pabelan adalah RPP yang ke-3 di bawah MPC PP Kabupaten Semarang.

Sedangkan, berdasarkan ketentuan AD/ART pelaksanaan  RPP di semua MPC Kota/Kabupaten batas terakhir pada bulan Agustus 2019 ini, minimal terlaksana tiga perempat dari semua kecamatan di Kota/Kabupaten.

“Minggu depan kita akan diadakan RPP bersama 16 PAC yang belum melakukan RPP, kita minta pada masing-masing PAC yang belum melaksanakan RPP agar segera mempersiapkan, kita akan mengadakan RPP serentak sebelum Musda,” tegasnya. (abi/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here