Dzikir dan doa bersama dalam rangka menghadapi UAS diadakan LAI Undaris di Masjid An Nur komplek kampus Undaris. FOTO:HASYIM/UNGARANNEWS

UNGARANNEWS.COM. UNGARAN TIMUR- Lembaga Amalan Islam (LAI) Undaris Ungaran menggelar doa dalam rangka persiapan menghadapi Ujian Akhir Semester (UAS)  tahun 2020, Minggu (5/1/2020) sore.

Kegiatan merupakan agenda rutian setiap tahun diselenggarakan di masjid An Nur Undaris. Tampak diikuti puluhan mahasiswa. Mereka khusyuk mengikuti dzikir dan doa yang dipimpin tokoh agama setempat, Ustad Eko Purwanto S.E.

Sekretaris LAI Feni Widiawaty mengungkapkan, UAS akan dimulai Senin (6/1/2020) hari ini. LAI sendiri merupakan unit kegiatan mahasiswa yang menaungi bidang keagaman, sehingga perlu mengadakan kegiatan ini.

“Jadi sudah seharusnya menerapkan prinsip-prinsip yang diyakini orang Islam yakni berdoa dan berusaha,” paparnya.

Melalui dzikir dan doa bersama, Feni berharap UAS dapat dikerjakan dengan lancar dan tanpa ada kendala.

“Kami yakin bahwa setiap apa yang dilakukan adalah karena campur tangan Allah, sehingga kita perlu meminta kemudahan pada Allah. Dan, alhamdulillah peserta kegiatan cukup banyak dan antusias,” pungkasnya. (hasyim/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here