UNGARANNEWS.COM. UNGARAN TIMUR- Kabupaten Semarang Expo (Kasmex) 2019 digelar selama 5 hari mulai Kamis (25/4/2019) hingga Senin (29/4/2019) berlangsung di Alun-alun Bung Karno Kalirejo, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang.

Masyarakat bisa mendapatkan aneka produk tingkat regional maupun tingkat nasional di event ini.

Selain menawarkan berbagai potensi produk asli Kabupaten Semarang, pameran hasil kerja sama Pemkab Semarang dan beberapa kementerian itu juga menampilkan aneka produk dari berbagai daerah di tanah air.

“Pameran ini menjadi salah satu cara untuk mengenalkan produk-produk unggulan,” kata Bupati Semarang H Mundjirin saat membuka Kabupaten Semarang, kemarin.

Ditambahkan oleh Bupati, para pelaku ekonomi kreatif perlu melakukan langkah inovasi saat berproses menghasilkan produk.

Tujuannya agar produk itu mampu bersaing dan merebut perhatian pasar. Terpenting, lanjutnya, adalah selalu menjaga mutu produk yang dihasilkan. Sehingga konsumen akan terus percaya dan mau membeli produk mereka.

Dicontohkan oleh Bupati, produk kain batik yang dihasilkan pelaku UMKM di Kabupaten Semarang telah dipakai secara massal sebagai seragam harian oleh para PNS.

Kabupaten Semarang Expo diikuti oleh para pelaku ekonomi kreatif dari berbagai wilayah di tanah air. Mereka akan menjajakan aneka produknya di 188 stan yang tersedia mulai 25 April hingga 29 April mendatang.

Kepala Diskumperindag Kabupaten Semarang Yosep Bambang Trihardjono menambahkan, kegiatan expo merupakan bentuk kerja sama Pemkab Semarang dan beberapa kementerian. Tujuannya untuk menggerakan usaha ekonomi kreatif skala kecil dan menengah.

“Pemkab Semarang memberikan stimulan lewat APBD kepada para pelaku UMKM agar lebih ersemangat saat  berusaha,” ujarnya. (abi/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here