Bupati Semarang H Mundjirin menyampaikan sambutan saat Apel Aksi Bersih Sungai dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kabupaten Semarang di Ambarawa. FOTO:UNGARANNEWS

UNGARANNEWS.COM. AMBARAWA- Apel Aksi Bersih Sungai Ambarawa dan Rawa Pening digelar dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Provinsi Jawa Tengah di Ambarawa, kemarin. Kegiatan diikuti ratusan warga dan anggota dari berbagai komunitas di Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Apel dipimpin Bupati Semarang H dr Mundjirin dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Tengah, Teguh Dwi Paryono, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Semarang, Nurhadi, Forkopimda dan beberapa instansi Pemkab Semarang.

Bupati Semarang Mudjirin dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini diharapkan dapat dilakukan secara massif dengan melibatkan berbagai kalangan, yakni dukungan Pemkab Semarang serta seluruh elemen dan juga masyarakat setempat.

“Kami mendorong kepedulian bersama untuk menjaga lingkungan sekitar. Lingkungan yang bersih dan indah tidak hanya menyehatkan tapi juga bisa menjadi daya tarik wisatawan. Mendatangkan nilai lebih bagi masyarakat sekitarnya,” ujarnya.

Bupati mencontohkan kawasan sungai Rawa Pening setelah dibersihkan dari sampah dan gulma menjadi indah memesona. Menarik wisatawan untuk berkunjung sekaligus  meningkatnya ekonomi masyarakat kawasan sekitar.

Kabid Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Kabupaten Semarang, Budi Santoso ketika ditemui seusai kegiatan mengatakan, pihaknya mengapresiasi partisipasi masyarakat yang turut peduli lingkungan dengan mengikuti kegiatan bersih-bersih sungai.

“Khususnya kepada rekan-rekan dari berbagai komunitas yang turut berpartisipasi melakukan Aksi Bersih Sungai.  Kita berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Kabupaten Semarang untuk selalu menjaga lingkungan,” ujarnya.

Disebutkan, komunitas yang turut kegiatan bertema “Kendalikan Polusi Udara” ini diantaranya Forkom Relawan Lintas Komunitas (Relinko) Kabupaten Semarang, Baguna, Mata Rawa, Jaga Rawa, Ungaran Peduli, Ungaran FB, Wagem, BIMA, World Clean Up Day, Global Green, Balakar, Sar Buser, dan lain-lainnya.

Sasaran aksi bersih-bersih sampah, lanjut Budi, diadakan Kali Buk Pentung Hilir, Sungai Panjang, dan Pasar Projo Ambarawa. Dalam waktu 3 jam masyarakat dapat mengumpulkan sampah sebanyak 2 dum truk, dan 2 motor roda tiga dengan berat keseluruhan sekitar 5 ton. (abi/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here