
UNGARANNEWS.COM. BERGAS- Upaya mendidik sikap kebersamaan dan menumbuhkan semangat nasionalisme diajarkan SDIT Cahaya Ummat dengan memanfaatkan moment peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-74 untuk menggelar gebyar lomba merah putih.
Kegiatan diadakan di lingkungan sekolah yang beralamat di Kalinjaro Kelurahan Karangjati, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang ini, dengan diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas I hingga kelas VI SD cahaya ummat.
Kepala SD IT Cahaya Ummat.Siti Badriyah, S.Pd, mengatakan kegiatan diisi berbagai lomba dan permainan, diantaranya lomba estafet air, karet air, holahup, bola pingpong untuk ( kelas I – III ) dan Lomba Senam Kesehatan Jasmani (SKJ) 2018, Futsal bersarung, voly sarung, dan berburu bola (untuk kelas IB – VI ).
“Ini merupakan kegiatan tahunan yang kita adakan sekaligus bertujuan untuk menjaga dan menumbuhkan semangat nasionalisme di antara peserta didik di SDIT Cahaya Ummat ” ujar Siti Badriyah.
Disamping itu kegiatan ini juga bertujuan agar anak-anak bisa merasakan kegembiraan dan keceriaan di hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, sambil belajar menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam perlombaan dan pertandingan untuk menjaga keakraban dan kebersamaan.
Dikarenakan padatnya kegiatan jenis perlombaan yang diadakan pada hari Kamis (15/8/2019) kemarin, kegiatan belajar mengajar pada hari itu untuk sementara ditiadakan. Para siswa dan guru yang ikut mendampingi dapat berkosentrasi dalam lomba dan melepas kegembiraan bersama.
“Untuk menambah semangat sportifitas dan prestasi dalam perlombaan ini, kami sediakan berbagai macam hadiah dan bingkisan menarik bagi para siswa dan siswi SD IT Cahaya Ummat,” tandasnya. (ril/abi/tm)