
UNGARANNEWS.COM. AMBARAWA- Persatuan Pedagang Pasar (Persada) Projo Ambarawa menyatakan pedagang siap menjadikan pasar semakin bersih dan tertata rapi. Kondisi pasar tradisional demikian akan memberikan rasa nyaman pada masyarakat sehingga konsumen merasa kerasan berbelanja.
“Kita terus berusaha membuat kondisi Pasar Prajo lebih baik untuk memberikan rasa nyaman pembeli. Pasar tradisional resik dan apik pembeli akan merasa senang berbelanja ke pasar Projo seperti layaknya di pasar modern,” ujar perwakilan Persada Projo, Imam di sela-sela acara tasyakuran HUT Kemerdekaan ke-74 RI di halaman Pasar Projo, siang.
Menurut Imam, pihaknya siap bekerja sama dengan semua pihak termasuk Pemkab Semarang agar semakin banyak warga berbelanja di pasar tradisional terbesar di Ambarawa itu.
“Pasar Projo adalah timbunan harta karun yang tiada habis kami gali. Harapannya semakin banyak warga berbelanja disini, kami siap menjadikan kondisi pasar resik dan apik juga menyajikan dagangan bermutu dan bersih, ” tambahnya.
Kabid Pasar dan PKL Diskumperindag Kabupaten Semarang, Imum yang hadir pada acara tasyakuran berharap para pedagang daoat menciptakan suasana nyaman dan bersih di pasar tradisional.
“Jika para pedagang bisa menarik perhatian warga untuk berbelanja, maka bisa tercipta kemandirian ekonomi pedagang. Sekaligus meningkatkan kesejahteraan, ” tegasnya.
Acara tasyakuran ditandai pemotongan tumpeng dilanjutkan dengan berbagai lomba. Diantaranya lomba karaoke dan panjat bambu licin atau panjat pucang. Seluruh kegiatan didanai secara swadaya oleh para pedagang. (abi/tm)