Ketua Tim Supervisi AKBP Sudiyana dan Kabag Ops Polres Semarang Kompol Muh Aslam (kanan) memberikan pengarahan dan penjelasan saat kunjungan Tim Supervisi Operasi Ketupat Candi 2019 di Mapolres Semarang. FOTO:UNGARANNEWS

UNGARANNEWS.COM. MAPOLRES- Polres Semarang menarima kedatangan Tim Supervisi Operasi Ketupat Candi 2019 dari Roops Polda Jawa Tengah. Senin (11/06/2019) siang bertempat di aula lantai 2 Polres Semarang.

Kedatangan Tim Supervisi Operasi Ketupat Candi 2019 Polda Jawa Tengah dipimpin Ketua Tim Supervisi AKBP Sudiyana dengan diikuti oleh 3 anggota yaitu Kompol Evi Indrayani, SH, Akp Eka yuniastuti, SH dan Aipda Siswo Hayani, SH.

Kabag Ops Polres Semarang Kompol Muh Aslam, saat menerima tim menyampaikan ucapan selamat datang kepada tim dari Polda Jawa Tengah. Pihaknya siap untuk menerima supervisi dan dilakukan pemeriksaan administrasi terkait Operasi Ketupat Candi 2019.

Sementara itu, Ketua Tim Dupervisi AKBP Sudiyana  mengatakan bahwa supervisi dilakukan dalam rangka pemantauan dan pengendalian Operasi Ketupat Candi 2019. Selain itu sebagai sarana memberikan arahan terkait bidang perencanaan, manajemen operasi, administrasi dan anggaran.

“Supervisi ini juga sebagai sarana untuk mengetahui hambatan dan kendala yang dihadapi di wilayah terkait pelaksanaan operasi. Dengan demikian mampu memberi petunjuk dan arahan agar kegiatan operasi terpusat ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan ketentuan,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, tim melakukan pemeriksaan  administrasi dan anggaran serta kelengkapan pendukung operasi.

Diharapkan simpul- simpul kerawanan kemacetan dan tindak kejahatan selama arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1440 H di wilayah hukum Polres Semarang tetap dijadikan prioritas saat pengamanan kegiatan Operasi Ketupat Candi 2019. (hms/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here