Kepala Desa Kalongan Yarmuiji (depan) bersama pengurus Pokdarwis saat meninjau persiapan pembanguna stan Pasar Sawahan. FOTO:UNGARANNEWS

UNGARANNEWS.COM. UNGARAN TIMUR- Kepala Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, Yarmuji bersama warga desa yang digerakkan Pokdarwis tengah mempersiapkan gawe akbar dalam rangka melaunching destinasi wisata kuliner tradisional Pasar Sawahan.

Kesibukan terlihat saat UNGARANNEWS  berkunjung ke lokasi Pasar Sawahan yang berada di jalan Nakula depan SMPN 5 Ungaran, Kalongan. Tampak Kades Yarmuji bersama pengurus Pokdarwis sibuk mempersiapkan stan yang akan dijadikan tempat berjualan aneka kuliner yang akan disajikan kepada pengunjung saat launching.

“Kita hitung ada sekitar 75 stad yang kita siapkan. Seluruh stan bangunannya kita buat dari bahan bambu dipadu dengan bahan mendong untuk atap. Letak seluruh stand berjajar di sepanjang jalud yang berada di Dusun Kalongan,” ujar Yarmuji.

Seluruh stan dipastikkan nantinya akan terisi, dan menu maupun jenis makanan yang akan ditawarkan kepada pengunjung antara satu stan dengan stan lainnya berbeda-beda. Bisa dibayangkan betapa banyak aneka kuliner yang akan disajikan.

“Warga yang akan mengisi stan sudah berkoordinasi dengan Pokdarwis, jadi kita buat setiap stan yang dijual berbeda-beda agar pengunjung tidak bosen, dan banyak pilihan  yang kita tawarkan,” ujarnya.

Terlihat deretan stan menggular sepanjang jalud hingga menambah eksotis lokasi sekitar yang berpanorama pemandangan persawahan yang masih menghijau. Menurut Yarmuji deretan stand mengular hingga sepanjang sekitar 200 meter.

Diceritakan, lokasi tersebut dipilih melalui musyawarah pengurus Pokdarwis dengan warga. Selain berpanorama alam yang asri dan indah, lokasinya berada di jalur strategis karena berada di pinggir jalan utama penghubung antarkecamatan dan berada di depan sekolahan.

“Waktu kita akan menamai destinasi ini sempat terjadi banyak usulan. Akhirnya kita melihat lokasinya yang berada di persawahan maka kita sepakat menamai Pasar Sawahan. Orang yang datang pun biar mudah mengingat namanya,” ungkapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, satu lagi destinasi wisata desa bakal meramaikan keragaman wisata di Kabupaten Semarang. Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur akan melaunching Pasar Sawahan yang berlokasi di area persawahan setempat, Minggu (4/8/2019) pagi.

Pembukaan wisata desa yang bakal melengkapi keramaian wisata di kawasan Alun-alun Bung Karno Kalirejo ini akan dimeriahkan carnaval, kesenian tradisional kuda lumping, drumblek,  rebana, dan tari-tarian trasional. (abi/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here