SRAGEN. UNGARANNEWS.COM- Virus COVID-19 kembali mewabah di wilayah Kabupaten Sragen. Kemunculan virus tersebut kembali meresahkan karena terjadi peningkatan seusai lebaran lalu.
Disebutkan dari laporan Corona Jateng, dalam sehari sebanyak 3 penderita COVID-19 di Kabupaten Sragen meninggal dengan status positif Corona.
“Dilaporkan lewat Corona Jateng itu, sejak kemarin ada tiga kematian akibat COVID-19. Kita mengadopsi dari rumah sakit yang melaporkan ke aplikasi tersebut,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen, Udayanti Proborini, Rabu (10/5/2023).
Dijelaskan, tiga warga yang meninggal positif COVID-19 itu berasal dari Kecamatan Kedawung, Plupuh, dan Miri. Ketiganya disebutkan mempunyai penyakit bawaan atau komorbid.
“Semua pasien (COVID-19) meninggal sudah lansia dan mempunyai komorbid atau penyerta,” jelasnya.
Menurutnya, kasus COVID-19 di Sragen cenderung mengalami mengalami peningkatan usai Lebaran. Bahkan, hingga kini masih ada 23 orang pasien COVID-19 dirawat di rumah sakit.
“Usai Lebaran ada penambahan 45 kasus COVID-19. Tidak hanya di Sragen yang mengalami peningkatan, saya rasa tempat lain juga mengalami peningkatan,” tandasnya. (abi/tm)