UNGARANNEWS.COM. JAMBU- Guna menjalin kemitraan dan silaturahim dengan tokoh agama dalam menciptakan kamtibmas dan kerukunan antarumat beragama, Kapolsek Jambu Iptu Harsono melaksanakan kunjungan silaturahmi dengan tokoh agama Kabupaten Semarang di Bedono, Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang, Syeikh Puji (HM Pujiono Cahyo Widianto) di masjid ponpes Miftahul Jannah Bedono.

Kunjungan Kapolsek di dampingi jajaran disambut langsung oleh Syeikh Puji bersama pengasuh pondok dan alim ulama setempat.

Dalam kesempatan itu Kapolsek terlihat berbincang akrab dengan Syeikh Puji. Keduanya bisa bertatap muka langsung sembari membicara situasi kamtibmas di wilayah Jambu dan sekitarnya yang terpantau aman dan kondusif.

“Tujuan kunjungan untuk memperkuat sinergitas kepolisian dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat. Kebetulan saat ini lagi maraknya pemberitaan bohong atau hoax,” ujar Kapolsek, Sabtu (9/2/2019).

Disebutkan, terkait pemberitaan yang ada di media sosial saat ini jangan mudah percaya terhadap berita-berita yang belum terklarifikasi atau  hoax. Berita  yang belum jelas sumber dan fakta yang terkonfirmasi di lapangan.

“Jangan mudah terprovokasi dan melakukan ‘main hakim sendiri’ jika ditemukan orang yang tidak dikenal berkeliaran di Desa, laporkan segera ke pihak yang berwajib dan diharapkan masyarakat tenang dan jangan panik,” tegasny. (abi/tm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here