
UNGARANNEWS.COM. BAWEN- Sikap sigap dan tanggap terhadap situasi dan lingkungan dilakukan anggota Polri saat patroli wilayah patut diapresiasi dan dijadikan contoh. Hal itu dilakukan Kapolsek Bawen AKP Mudjiyono, S.Sos, MM bersama petugas piket SPKT Quick Respon Polsek Bawen, Jumat (21/2/2020) pagi.
Saat patroli rutin mendapatkan laporan adanya masyarakat pengguna jalan yang mengalami kecelakaan di kawasan ABC Bawen, AKP Mudjiyono bersama anggota langsung menuju ke lokasi kejadian untuk memberikan pertolongan.
Tanpa segan AKP Mudjiyono yang sebelumnya bertugas menjadi Kapolsek Tengaran ini, dengan sigap dan cepat melakukan pertolongan memapah korban kecelakaan, yakni seorang pengendara motor yang mengalami luka-luka.
AKP Mudjiyono langsung mengantar korban yang kesakitan menggunakan mobil patroli ke RSUD Ambarawa. Tindakan dilakukan sebagai wujud kemanusiaan memberikan pertolongan secepatnya kepada korban kecelakaan.
“Sudah menjadi tugas kami sebagai anggota Polri, responsif memberikan pelayanan cepat dan tanggap melakukan tindakan kepolisian. Melihat korban kecelakaan perlu pertolongan kami langsung menggotong dan membawanya ke rumah sakit,” ujarnya kepada UNGARANNEWS.COM, Jumat (21/2/2020).
Adapun kejadian kecelakaan tersebut, dituturkan AKP Mudjiyono melibatkan sebuah mobil Honda Brio H 8650 ME dengan sepeda motor T 2585 PF. Korban pengendara motor yang terluka bernama Wahyu Alfa Bramantya (21) mahasiswa asal Batu Lor Rt 01/ Rw 18 Baturetno, Kabupaten Wonogori.
“Sedangkan pengendara mobil Brio atas nama Bambang Nasehat (55) warga Dusun Ngaluran Rtv01/01 Karanganyar, Kabupaten Demak. Kasus ini masih kita tangani,” ungkap perwira murah senyum ini. (abi/tm)